Yamaha Matic Indonesia Community
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak

Go down

sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak Empty sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak

Post by toananto Mon 29 Jun - 12:12:47

sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak

sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak Timorerpaketanguda1

OTOMOTIFNET - Ingin meningkatkan performa B5 (kode mesin Timor) enggak selalu harus ngeluarin budget gede bro. Cukup bermodal tang saja besutanmu bisa berlari liar. “Cuma mengubah posisi kepala busi agak ke belakang bisa membuat akselerasi lebih enak,” ujar Kuntarto, salah satu Timor-er yang menemukan tips ringan tapi ampuh biar tarikan tunggangan lebih enteng.
sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak Timorerpaketanguda2

Tujuan merubah posisi kepala busi guna memperbesar arus listrik pada busi, sehingga cipratan api jadi lebih besar. Tapi perlu diingat, efek rubah posisi head plug enggak seperti ganti header ataupun pakai open filter. Yang pasti dengan pembakaran lebih bagus, otomatis proses pembakaran bensin akan jauh lebih sempurna ketimbang standarnya.
sedikit oot - cukup pakai tang , akselerasi jadi enak Timorerpaketanguda3

Efek lanjutannya adalah akibat ledakan bensin yang besar dari busi tersebut, tenaga akan berasa di putaran bawah ataupun atas. Coen a.k.a Kuntarto menambahkan, “Untuk mengubah posisi kepala busi enggak sampai 10 menitan kok!” Maka dari itu, silahkan simak step by step berikut ini.

Step By Step :

1. Siapkan kunci pas pembukan busi, tang dan busi baru. Bisa mempergunakan busi yang lama, hanya saja efeknya enggak terlalu nendang. Lebih enak beli busi baru karena firing elektrodanya belum tercemar. Jadi silahkan pilih deh.

2. Pegang busi dengan tangan kiri dan tang dengan tangan kanan. Saat menarik kepala busi tersebut, posisi ‘mulut’ tang tepat berada di kepala busi tersebut.

3. Tarik perlahan hingga ujung kepala busi tersebut berada di tengah firing elektroda. Tarik dikit aja, enggak perlu banyak tenaga kok. Paling geser 0,5 cm ke belakang.

4. Empat busi lainnya juga harus mempunyai ukuran yang serupa. Untuk menghindari gejala ngelitik dan mesin pincang. Ukur titik jauh dengan menggunakan penggaris agar sama rata di keempat businya.

5. Dan terakhir. Tinggal pasang kembali busi yang sudah dimodifikasi. Rasakan perbedaanya saat injakan gas pertama..., lebih enak bukan. Nah selamat mencoba!


sumber : www.otomotifnet.com
toananto
toananto

Male Jumlah posting : 43
Age : 52
Lokasi : kalimalang-jaktim
Job/hobbies : nggambar
Registration date : 08.01.09

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik